Upacara Hari Pahlawan di Pengadilan Agama Giri Menang
Upacara Hari Pahlawan Tahun 2024 di Pengadilan Agama Giri Menang
![]() |
![]() |
![]() |
Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, hari ini, Selasa, 10 November 2024 diadakan Upacara Bendera di halaman Kantor Pengadilan Agama Giri Menang. Pelaksanaan upacara ini berdasarkan Surat Sekretaris Mahkamah Agung RI Nomor:4275/SEK/HM3.1.1/XI/2024 perihal Penyelenggaraan Upacara Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2024.
Dengan tema “Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu“ seluruh Rangkaian kegiatan upacara dilaksanakan dengan semangat.
Bertindak sebagai Pembina Upacara yaitu Ketua PA Giri Menang Moch Syah Ariyanto, dengan komandan upacara yakni Khusni Thamrin. Setelah Penghormatan dan Laporan kepada Pembina Upacara, dilanjutkan dengan pengibaran Bendera Merah Putih oleh Irfan, Lalu Sujirman dan Baiq Dahlia, kemudian dilanjutkan dengan mengheningkan cipta yang dipimpin oleh Pembina Upacara.
Setelah itu dilanjutkan dengan pembacaan Teks Pancasila oleh Pembina Upacara dan pembacaan Naskah Pembukaan Undang-Undang Dasar 1945 oleh Sabri, S.H serta pembacaan Pesan Pesan Perjuangan dari Para Pahlawan Nasional oleh Noufal Ramadhan, Kemudian dalam amanatnya, Pembina Upacara Membacakan amanat dalam rangka peringatan hari pahlawan tahun 2024